Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Dari Sharing Usaha, Keluarga Graduasi Sejahtera Mandiri di Talun Gagas Paguyuban

Sharing Usaha KPM Graduasi Sejahtera Mandiri

uripkuiurup.com - Rabu siang, 21 Agustus 2019 terlihat sekelompok ibu ibu dari Keluarga Graduasi Sejahtera Mandiri (KGSM) di kecamatan Talun serius berdiskusi, saling tukar pengalaman tentang usaha yang sedang dijalankan masing masing.

Ada 14 san keluarga graduasi sejahtera mandiri dalam sharing usaha ini, keluarga tersebut adalah peserta PKH di kecamatan Talun yang tersebar di beberapa Desa/Kelurahan, dan sudah mengundurkan diri dari kepesertaan progam.


Tampak hadir dalam kegiatan yang di selenggarakan di rumah ibu Wiwik Kaningaran Kelurahan Bajang tersebut, 4 pendamping PKH Kecamatan Talun, dan Iwan Hendrawan selaku supervisor PKH Kabupaten Blitar.

Ana Sofiana selaku pendamping PKH Kecamatan Talun menerangkan, bahwa pertemuan kali ini masih memutuskan di sepakati membentuk paguyuban, nama dan pengurus akan di bahas lagi di pertemuan lanjutan.

"Dari sharing usaha, kemudian muncul dari mereka keinginan membentuk paguyuban, untuk menguatkan usaha masing-masing. Nama paguyuban nya apa, pengurusnya siapa dan sekretariatnya dimana akan dibahas di lain waktu lagi" kata Ana.

"Ibu ibu ini kesemuanya Alhamdulillah sudah punya usaha, ada yang produksi kripik usus, penjual gorengan, penjual cilot, warung makan, reseller baju baju, produsen batako dan lain sebagainya" jelasnya.


Sementara itu Iwan Hendrawan, selaku supervisor PKH Kabupaten Blitar menanggapi positif gagasan pembentukan paguyuban tersebut, pihaknya mengatakan bahwa dengan adanya paguyuban ini, akan bisa menginspirasi KPM PKH aktif, juga bisa jadi wahana menguatkan usaha antar anggota paguyuban.

Sejalan dengannya, Putut Dairobi selaku koordinator pendamping PKH Kecamatan Talun menyampaikan, bahwa pihaknya beserta semua pendamping di Kecamatan Talun, siap mengawal dan mendampingi keberadaan paguyuban.