Pendidikan Memilih: Pesan Bapak Kepada Anak
Pendidikan Memilih: Pesan Bapak Kepada Anak |
uripkuiurup.com - Anakku, dalam hidup ini, salah satu hal yang sangat penting adalah kemampuan untuk memilih dengan bijaksana.
Ketika kamu sudah dewasa nanti, akan ada banyak kesempatan untuk memilih pemimpin dan wakil rakyat yang akan mewakili kepentinganmu dan masyarakat.
Namun, ingatlah beberapa hal yang ingin Bapak sampaikan padamu:
Pertama, kenali calonnya dengan baik. Jangan hanya melihat dari penampilan atau janji-janji manisnya. Cari tahu rekam jejaknya, apa yang sudah mereka lakukan untuk masyarakat, dan bagaimana integritas mereka.
Kedua, pahami ideologi dan arah perjuangan partainya. Ini penting agar kamu bisa memahami nilai-nilai yang mereka anut, dan apakah sesuai dengan apa yang kamu percaya dan yakini.
Ketiga, pilihlah yang terbaik dari opsi yang ada. Tidak ada yang sempurna, tapi pilihlah yang menurutmu paling cocok dan memiliki kesalahan paling sedikit.
Terakhir, setelah kamu memilih, tanggung jawabmu sebagai pemilih yang baik telah selesai. Karena tugas pemilih yang baik sebatas memilih dengan benar. Tak ada masalah apakah pilihanmu menang atau kalah.
Ketika pemilihan telah selesai, pantaulah kinerja mereka yang terpilih dan berikan masukan jika perlu. Karena sebagai warga negara, kita punya tanggung jawab mengingatkan pemimpin yang lalai.
Jadi, nak, selalu ingatlah pesan ini. Kapanpun, saat kau terlibat dalam partisipasi pemilihan, tetaplah menjadi pemilih yang baik.
14 Pebruari 2024 (Pemilu Presiden Wakil Presiden. DPD RI. DPR RI. DPRD Provinsi. DPRD Kabupaten/Kota).