Kecamatan Wates Luncurkan Program 'MELONISTI' untuk Akses Administrasi yang Lebih Fleksibel
Kecamatan Wates Luncurkan Program 'MELONISTI' untuk Akses Administrasi yang Lebih Fleksibel |
Dilansir dari laman media matablitar.com, Nama "MELONISTI" melekat pada Kecamatan Wates yang memiliki julukan "Republik Melon", program ini bertujuan untuk memberikan layanan administrasi hingga larut malam, untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang semakin meningkat.
Menurut Camat Wates, Agus Zaenal Arifin, "MELONISTI" memiliki arti yang dalam, yaitu (MEjo Layanan kantOr kecamataN ISo Teko bengI), yang menekankan pada ketersediaan layanan administratif hingga pukul 21.00 WIB setiap Senin hingga Rabu.
"Masyarakat Wates dapat mengurus berbagai administrasi seperti pencetakan KTP, perekaman E-KTP, aktivasi identitas digital, hingga pendaftaran NPWP dan OSS di waktu yang lebih fleksibel," ungkap Camat Wates.
Latar belakang dari program "MELONISTI" ini terinspirasi oleh antusiasme masyarakat pada layanan administrasi di acara Bazar Rakyat di Lapangan Wates pada malam hari yang tinggi.
Selain itu, kebutuhan akan perekaman E-KTP yang semakin mendesak menjelang pemilu, serta tingginya minat dalam pengurusan administrasi kependudukan saat arus mudik lebaran beberapa waktu lalu, menjadi alasan utama di balik peluncuran program ini.
Dalam acara peluncuran, turut hadir perwakilan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Blitar, Muspika Kecamatan Wates, seluruh Kepala Desa, Kaur Pelayanan Desa, tokoh masyarakat, dan masyarakat setempat yang langsung merasakan manfaat layanan "MELONISTI".
Dengan peluncuran "MELONISTI", pemerintah Kecamatan Wates menegaskan komitmennya dalam memastikan, bahwa tidak ada yang tertinggal dalam akses terhadap layanan administrasi kependudukan. (red)